Harga Honda Scoopy Terbaru Januari 2020 Tulungagung

aerox

atasaspal.com – cak…. Januari selalu menjadi penyapa pertama disetiap pergantian tahun dan pastinya tahun ini juga. Banyak yang dinantikan ditahun ini misalnya adanya motor baru yang akan dirilis. Selain itu, harga terbaru jajaran sepeda motor juga menjadi sesuatu yang tidak kalah untuk dikepoin di bulan Januari karena biasanya diawal tahun ini

selalu kena update harga alias harga motor naik berbanding tahun sebelumnya. Berapakah harga Scoopy terbaru Januari 2020 di Tulungagung?

Harga Honda Scoopy terbaru Januari 2020 ini sebesar Rp 20.485.000.- untuk wilayah Tulungagung cak… dan harga ini akan berbeda beda ditiap kotanya menyesuaikan berbagai aspek. Untuk lebih lengkapnya, dibawah ini A’A sertakan gambar screenshoot dari harga kredit, uang muka, cicilan dan tenor Honda Scoopy terbaru yang dikirimkan oleh sist Runi, Karya Agung Motor Boyolangu… Ituloh cak, Dealer Honda yang berlokasi didepan SMUBOY Tulungagung.

Honda Scoopy terbaru ini ada 7 pilihan warna yang terbagi menjadi dua tipe yakni sporty dan stylish. Pada pilihan warna Scoopy tipe sporty ada tiga yakni Sporty White, Sporty Red dan Sporty Black. Sementara untuk tipe stylish ada 4 pilihan warna Scoopy terbaru cak antara lain Stylish Black, Stylish White, Stylish matte Red dan Stylish Matte Brown.

Dari 2 tipe dan 7 pilihan warna Honda Scoopy terbaru 2020 tersebut harganya sami mawon alias sama saja… tidak ada perbedaan harga diantara tipe dan pilihan warna.

Contact Person

Email: atasaspal@gmail.com
Whatsapp: 085746893262
Facebook: Khoirul Anwar
IG: atasaspal
youtube: atasaspal vlog

Keep Safety Riding

Pos ini dipublikasikan di 125cc, honda, matik dan tag , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

3 Balasan ke Harga Honda Scoopy Terbaru Januari 2020 Tulungagung

  1. warungasep berkata:

    Waduh lebih mahal dari Beat ya harganya

    Suka

  2. BMSPEED7.COM berkata:

    Wah nyaris Rp 20,5 juta. Di Pekalongan sewaktu saya beli di November masih diangka Rp 20,250.000.
    Salah satu motor terlaris Honda nih…

    Suka

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.