atasaspal.com – Rantai menjadi salah satu komponen yang penting dalam sepeda motor. Komponen tersebut berfungsi untuk menggerakan roda depan hingga roda belakang. Rantai terbuat dari bahan yang tidak mudah aus. Oleh karena itu perlu diperhatikan kondisi rantai setiap kendaraan motor agar mendukung kelancaran aktivitas pengendara.
- MotoGP Mandalika, Adonan Fanatisme Dan Perilaku Ndesoisme Yang Memuakkan.
- Fazzio 125 Connected-Hybrid Se-worthed Apa Sih?
- Ramadhan Penuh Berkah, Yamaha STSJ Berikan Santunan Ke 244 Panti Asuhan
- Biker Fazzio Rolling City Surabaya. Tanda Makin Banyak Populasinya!
- Pengen Extra THR Dari Yamaha STSJ? Buruan Ke Pakuwon Mall!
- Spesial Ramadhan Ngalas Sambil Ngabuburit. Skuy Ikut Yuks!
- Fazzio Owner Club Indonesia Chapter Surabaya Rolling City Dan Bukber Perdana!
- Yamaha Raih 3 Penghargaan di IIMS 2022, Fazzio Jadi Primadona!
- Apa Motor Impianmu Sebagai Teman Untuk Lebaran?
- Mengenal Fungsi Filter Oli, Salah Satu Perawatan Penting pada Sepeda Motor
PT. Surya Timur Sakti Jatim atau Yamaha STSJ melalui Ilham Wahyudi selaku GM Service & Sparepart menyampaikan bahwa “Kondisi rantai yang tidak prima dapat menimbulkan resiko kecelakaan lebih tinggi. Seperti rantai yang kendur atau terlalu kencang juga membahayakan. Jadi pengendara perlu memahami kondisi rantai dari kendaraannya masing-masing,”
Ciri-ciri rantai dan gear motor wajib di ganti:
1. Suara Motor Mulai Berisik
Indikasi paling mudah untuk mengetahui jika rantai motor sudah waktunya diganti adalah jika motor sudah mengeluarkan suara berisik walaupun dibawa berkendara dengan perlahan.
2. Permukaan Gear Mulai Runcing.
Apabila jarak antar mata gir sudah tidak lagi sama, hal tersebut berpotensi menyebabkan gesekan yang tidak merata saat rantai bergerak.
“Bisa juga dengan melakukan pengecekan fisik pada rantai dan gear kendaraan. Jika dirasa sudah kendur atau masih kencang. Tandanya rantai dan gear sudah waktunya diganti” Tambah Ilham.
Kondisi rantai dan gear yang tidak prima berpotensi menyebabkan rantai putus secara tiba-tiba. Oleh karena itu, pengendara wajib memperhatikan kondisi dari kendaraanya.
Pengendara juga bisa melakukan pengecekan rutin melalui bengkel resmi Yamaha.
Informasi mengenai bengkel resmi dapat menghubungi CS Yamaha STSJ 08228 – 7777 – 898.
#ASLILEBIHBAIK
Contact Person
Email: atasaspal@gmail.com
Whatsapp: 085746893262
Facebook: Khoirul Anwar
IG: atasaspal
youtube: atasaspal vlog
Keep Safety Riding