atasaspal.com – Brosis sekalian, kemarin saat A’A ke Dealer Armada Pagora Jaya Tulungagung, ngobrol-ngobrol ringan dengan Bro Farid, Service Counter dan Sist Meymey, Sparepart & Apparel Counter, tentang Yamaha Aerox 155 VVA ABS yang kebetulan juga di Dealer sudah ada 2 unit yang terdisplay, Do’i ngasih info ke A’A bahwa pada sang kuda besi ini ada kunci tersembunyinya ( yang sepengetahuan A’A sampai dengan saat ini belum ada media dan atau Blogger yang mengulasnya ). Emange kunci apa sih?
- Bendera Vietnam Akan Dipasang Di Motor Tim Yamaha Movistar MotoGP… Ada Apa Ya?
- Dan Prediksi Aerox 155 VVA Akan Memangsa NMAX 155 Itupun Mulai Jadi Kenyataan!
- Komparasi Fisik Aerox 155 VVA Vs NMAX 155…Gak Kalah Bongsor!
- Aerox 155 VVA ABS Sudah Mendarat di Tulungagung! Tarikannya Ajib banget…
- New R15 Akan Didistribusikan Mulai April. Siapkan Tabunganmu Kang!
- Rangka ‘Delta Box’ Nex R25 Akan Termaafkan!
Sek kang nanti dulu to jangan tergesa gesa… hehehehe… Jadi gini Brosis… pada Aerox 155 VVA ABS kan sudah dibekali dengan Keyless kan? dan keyless ini berpasangan dengan remote, nah selain remote tersebut, pada motor tipe ABS ini juga dibekali dengan anak kunci… Pada kepo kan karena sudah keyless kok masih juga dibekali dengan anak kunci… la gunanya kunci itu untuk apa?
Baiklah mari kita mulai membahasnya… Disamping kanan dari knob Aerox 155 VVA ada dua saklar yakni Fuel untuk membuka cover mulut tangki BBM dan Seat untuk membuka jok. Nah, Kunci tersembunyi yang A’A maksud adalah juga untuk membuka jok juga… sek sek sek kok makin nggak faham ini… kan sudah ada saklar Seat la kok ada kunci segala. hehehehe…
Menurut analisa ngawur A’A, Yamaha membekali Aerox 155 VVA dengan kunci rahasia ini adalah untuk berjaga-jaga jika seandainya suis Seat Aerox 155 VVA tidak berfungsi atau mengalami masalah makanya Yamaha melengkapkan Fitur ini sehingga bila terjadi trouble pada suis ini, maka panjenengan masih bisa membuka jok sang kuda besi dengan cara manual yakni memakai anak kunci… rak yo ra lucu kalau motor berfitur ‘wah’ joknya gak bisa dibuka gegara kegagalan system saklar Seat. Hehehehe…
Lalu letaknya dimana induk/rumah kunci rahasia Aerox 155 VVA ini? letaknya cukup tersembunyi kang… ada dikolong dibawah tempat duduk atau dengan kata lain berada dilangit-langit roda belakang… monggo semak gambar terlampir… Nah… baru tahu ya? sama A’A juga baru nahu loh…
So, sudah tahu kan letak kunci rahasia Aerox 155 VVA? hehehehe… semoga artikel ini bermanfaat bagi panjenengan semua…
Emang joss
SukaSuka
Berarti yamaha sdh tahu kalo motornya akan bermasalah dgn bukaan joknya, kurang mantap dong teknologinya, belum bisa dikatakan canggih dong…wkwkwkwk..
SukaSuka
eh ad yg ketawa, yang namanya auto pasti ad manualnya, itu mah lumrah mesin canggih pun harga milyaran klo ada auto pasti ada manualnya
SukaSuka