atasaspal.com – Kang bro… masih dalam suasana Syawal yang suci, Insyaallah kami, keluarga besar Blogger Otomotif Jawa Timur JATIMOTOBLOG akan menggelar hajatan Halal Bi Halal yang rencananya akan dihelat dibumi Blitar dengan kang Rudy (rudysoul.com) yang bertindak sebagai tuan rumah pada 7-8 Juli 2018 akhir pekan ini…
- Testing
- Did You Know? Ini Fitur Favorit di All New NMAX 155 Connected/ABS Yang Dinilai Mirip Kaya Moge !
- Beli Motor Tanpa DP Hanya Di Yamaha Jatim !
- Cari Uang Atau Investasi Dulu? Dennis Feat Yamaha Jatim Akan Menjawabnya
- INI 5 ALASAN YANG BIKIN MOTOR MAXI YAMAHA 155cc “WORTH TO BUY” !
- Layakkah All New Aerox 155 Connected Hingga Layak Menyandang Predikat “The Best Sporty Scooter”?
- Kepo Dengan Deretan Fitur Superior Pada All New NMAX 155 Connected/ABS? Ini Dia Bro !
- Touring Ribuan KM, Part All New NMAX 155 Connected/ABS Hanya Ini yang Diganti !
- All New CBR 150R Langsung Ludes !
- Jangan Pernah Pakai Oli KW Untuk Motor Kesayangan !
Seperti biasanya, kegiatan seperti ini selalu dilangsungkan selama dua hari diakhir pekan dengan gambaran pada hari sabtunya merupakan kedatangan peserta dan sesi ramah tamah sedangkan pada hari minggunya mengunjungi tempat wisata dikota pelaksana… Dan menurut rencananya akan ada dua tempat wisata yang dikunjungi yakni berkunjung ke Makam Bung Karno, Proklamator Republik Indonesia dan Kampong Coklat…
Sementara itu, dalam Halalbihalal JATIMOTOBLOG di Blitar ini rencananya akan ada 3 ATPM besar roda dua Indonesia yang akan mensupport kegiatan ini yakni Honda, Yamaha dan Suzuki yang mana ini merupakan suatu tanda bahwa jatimotoblog mempunyai hubungan yang sangat baik dengan ketiga ATPM tersebut…
So, monggo dulur-dulur Blogger, Vlogger, Komentator, Bikers dan masyarakat umum yang ingin merapat dan ingin kenal lebih dekat dengan kami yang biasanya hanya Panjenengan kenali lewat tulisan yang Panjenengan baca, inilah kesempatannya untuk bertatap muka dan sekaligus bersilaturrohmi nambah seduluran karena Insyaallah kami dari berbagai penjuru jawa timur akan hadir disini…
KOPDAR HALAL BI HALAL JATIMOTOBLOG SABTU – MINGGU 7/8 JULY 2018 | |
---|---|
Hari | Sabtu – Minggu |
Tanggal | 7-8 Juli 2018 |
Pukul | 15.00 WIB – selesai |
Tempat | Kota Blitar (kediaman Kang Rudy) |
Acara | – Halal bi Halal – Berkunjung Makam Bung Karno – Wisata Kampung Coklat |
Contact Person
Email: atasaspal@gmail.com
Whatsapp: 085746893262
Facebook: Khoirul Anwar
IG: atasaspal
youtube: atasaspal vlog
Keep Safety Riding…